Powered By Blogger

Senin, 29 Agustus 2011

Amankan Idul Fitri, Polres Sumbawa Siagakan 120 Personel

Bala Kuning Sumbawa.
Jajaran Kepolisian Polres Sumbawa, menerjunkan kekuatan sebanyak 120 personel tersebar di seluruh Kecamatan untuk mengamankan hari raya Idul Fitri tahun ini.
Selain personel kepolisian, pengamanan lebaran kali ini juga didukung petugas dari instansi terkait lain. Pengamanan ini bagian dari operasi Ketupat Gatarin 2011 sejak Selasa (23/8) hingga Rabu (7/9) mendatang.
Di sejumlah titik yang dianggap butuh pengamanan dan pelayanan, Polres telah membaginya dalam 5 titik, antara lain pos pengamanan (pam) di Terminal Alas, Pos Pelayanan di Terminal Sumer Payung, Pos Pemantauan di simpangan Sernu, Pos Pelayanan di simpangan Dinas Peternakan serta Pos Pengamanan di Langam.
Kabag Ops Polres Sumbawa, AKP. Eko Supriadi, mengatakan, pos pengamanan bertugas untuk pengamanan baik arus mudik maupun arus balik, pos simpatik untuk melayani masyarakat dalam hal jika masyarakat membutuhkan bantuan, petugas siap melayani. Sedangkan pos pantau untuk membackup pos pelayanan. Setiap pos pengmanan didukung 18 personil.
Jumlah pos lebaran tahun ini tidak berubah dari tahun lalu, hanya saja pos pengamanan di Kecamatan Empang, dipindah ke Langam karena sering terjadi gangguan kantibmas dan kecelakaan lantas di sekitar kebun jati dan untuk membackup Polsek Moyo Hilir.
Bagi pengendara, Polres menghimbau agar berhati-hati di sejumlah titik rawan kecelakaan, antara lain jalur Alas-Kecamatan Badas, sering ditemui tikungan tajam. Jalur Lape-Empang saat ini sedang proses perbaikan.
“Dihimbau kepada para kontraktor jalan agar jalan yang sudah digali diberikan rambu pengamanan, sehingga masyarakat pemudik mengetahui jalur berbahaya. Kami sudah menelpon dan mereka sudah ditindaklanjuti,” jelasnya.
Mengantisipasi sholat idul fitri, pihaknya akan menerjunkan 30-40 anggota di Pos Pam dan anggota Polsek plus staf Polres Sumbawa untuk mengamankan masjid dan mushollah.
Untuk dalam kota, antara lain di lapangan Pahlawan, Masjid Kampung Bugis, Masjid Polres, Masjid Lempeh, Masjid Darussalam dan Masjid Nurul Maqbullah Labuhan Sumbawa. Setiap tahun Masjid-Masid tersebut dan lapangan Pahlawan dipergunakan untuk Idul Fitri.
Setelah pengamanan di tempat ibadah, personel kepolisian akan bergeser ke tempat pariwisata dan hiburan dari Alas Barat hingga Tarano, bekerjasama dengan Polair untuk mengantisipasi kecelakaan di laut.
Kabag Ops mengingatkan, agar masyarakat mewaspadai tempat rawan seperti Batu Gong dan Saliper Ate.
Untuk menghindari tindakpidana di lokasi wisata, akan didirikan pos gabungan sementara yang terdiri dari Polri, Satpol PP dan aparat desa setempat seperti Karang Taruna.
“Kami menghimbau kepada pengunjung untuk berhati-hati,” terang Kabag Ops.
Ia menambahkan, selama ramadhan ini kantibmas di Sumbawa cukup kondusif. Kondisi ini diharapkan berlanjut, dan tanggung jawab bersama.

Tidak ada komentar: